Mendung tak Berarti Hujan, Babel Selalu Berpotensi

Ilustrasi-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut potensi hujan ringan di ibu kota Provinsi Bangka Belitung (Babel) berpotensi terjadi saat matahari mulai condong ke barat hingga sore hari.

Pada pagi harinya, BMKG memprediksi Kota Beribu Senyuman ini dalam kondisi cerah berawan dan pada tengah hari berganti berawan.  Sedangkan pada malam harinya, cuaca cerah berawan dan berawan bergantian hingga menjelang malam pergantian hari.

Sementara cuaca di wilayah lain, hampir seluruh wilayah Pulau Bangka dan Pulau Belitung berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan, hanya Belitung yang dalam kondisi berawan.

Suhu Udara di Bangka Belitung diprediksi berada di kisaran 24-31 derajat celcius dan kelembaban Udara di kisaran 60-98 persen.

Terkait cuaca maritim, BMKG memprakirakan tinggi gelombang laut di perairan Bangka Belitung pada umumnya dalam atau kategori tenang hingga rendah, yakni di kisaran 0,1-1,25 meter dan angin pada umumnya bertiup dari arah Barat hingga Utara dengan kecepatan 4 - 15 Knot.***

 

Tag
Share