Kota Sumbang Dua Emas di Popda 2024

--

*Ketua PBSI Puji 

Prestasi Atlet dan Pelatih

  PANGKALPINANG - Dua medali emas di cabang olahraga (Cabor) Bulutangkis berhasil dibawa pulang atlet PBSI Pangkalpinang di ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2024 tingkat Provinsi Bangka Belitung (Babel).

Dua medali emas tersebut disumbang oleh Elvin Renald disektor tunggal putra, lalu diganda putra Elvin Renald yang berpasangan dengan Muhammad Zaim Hanan juga berhasil meraih podium tertinggi. Ada pula tunggal putri yakni Vioren Gravilla dan Hazifah Khahir Helindra, yang berhasil mencapai babak semifinal dalam ajang Popda yang diselenggarakan di Kabupaten Belitung pada 28 Juli 2024 lalu.

Ketua PBSI Pangkalpinang AKP Akhmad Haris mengungkapkan apresiasinya, terhadap perjuangan atlet dan pelatih yang telah mampu memberikan hasil terbaik. "Saya sangat apresiasi, kita bisa juara di sektor tunggal putra dan ganda putra. Tentunya atlet kita di Kota Pangkalpinang harus selalu bisa mempertahankan prestasi, lalu juga bisa meningkatkan lagi prestasinya di kejuaraan nasional," ujar AKP Akhmad Haris, Sabtu (3/8).

Dua medali emas yang berhasil diraih, diungkapkan AKP Akhmad Haris yang juga menjabat sebagai Kasekwas Pangkalbalam bukanlah proses yang instan. "Tentunya semua harus berjuang dengan maksimal, agar tidak memberikan hasil yang mengecewakan. Tentunya apa yang sudah di jalankan, dalam melakukan latihan harus bersungguh-sungguh agar membuahkan hasil," jelasnya.

Sementara itu di bawah kepengurusan yang baru PBSI Pangkalpinang, memastikan agar segera menggelar berbagai turnamen yang akan menjadu wadah pembinaan para atlet bulutangkis muda. "Rencana ada rapat kepengurusan terlebih dahulu, ada event yang sudah berdiskusi terkait eventnya nanti akan coba kita akomodir. Kita pastikan akan terus melakukan pembinaan, dalam waktu dekat juga akan bertemu dengan beberapa klub di Pangkalpinang," ungkapnya.(**)

Tag
Share