2023, Kunjungan Wisatawan ke Babel Naik Drastis

Minggu 07 Jan 2024 - 21:55 WIB
Reporter : Julian
Editor : Noperma

PANGKALPINANG - Destinasi pariwisata alam Bangka Belitung (Babel) tampaknya masih pilihan wisatawan, baik domestik maupun manca negara.

Bahkan jumlah kunjungan wisatawan terpantau naik drastik. Di 2023, kunjungan wisatawan tersebht embus di angka 450.220 orang per November 2023, atau naik dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2022 yang hanya berkisar 409.188 orang/pengunjung saja.

BACA JUGA:Honorer Tendik, Masuk PPPK 2024

Begitupun dengan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, dimana sejak Januari 2023 - November 2023 tembus 4.269 orang atau naik hampir dua kali lipat di periode yang sama tahun 2022 yang hanya berkisar 2.575 orang.

Di Babel sebagai provinsi kepulauan, keindahan pantai masih menjadi unggulan pariwisata. Apalagi saat ini Belitong masuk dalam 10 Top Destinasi Parwisata di Indonesia. Di samping pantai, pesona Geopark yang kian diminati oleh banyaknya wisawatan.

Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudkepora) Babel Wydia Kemala Sari mengatakan, meningkatnya jumlah kunjungan tersebut tak terlepas dari keberhasilan Pemprov Babel dalam menyelenggarakan event-event besar, baik event bertaraf nasional maupun internasional.

“Tahun 2023 kemarin banyak sekali event-event yang kita selenggarakan, yang dimana secara tidak langsung meningkatkan kunjungan wisatawan ke Babel, inilah salah satu bukti keberhasilan maupun strategi Pemprov Babel dalam menyelenggarakan event besar dan menggaet para wisatawan,” ujarnya, Jumat (5/1).

Di samping itu, dikatakan Wydia, promosi tempat-tempat wisata yang ada di Babel juga terus digencarkan. Bahkan promosi tersebut tak hanya dilakukan di dalam daerah saja namun juga dilakukan di tempat-tempat strategis yang ada di luar daerah Babel.

BACA JUGA:Penumpang Angkutan Laut di Babel Naik 15,62 Persen

“Keindahan tempat wisata di Babel memang dapat memanjakan mata, makanya tidak sedikit para wisatawan ini berkunjung untuk menikmati keindahan wisata kita. Itulah pentingnya promosi digencarkan agar para wisatawan ini tahu bahwa di Babel juga memiliki tempat yang bagus untuk berlibur,” jelasnya didampingi Plt Kabid Destinasi dan Pemasaran Pariwisata Disbudparkepora Babel, Anugrah G Prima.

Selain itu, Wydia mengungkapkan, bahwa pihaknya beserta jajaran akan tetap mendorong terciptanya inovasi baru dalam menggaet para wisatawan ini. Sehingga nantinya jumlah wisatawan yang berkunjung ke Babel dapat terus meningkat. Serta, diharapkan dapat berdampak besar terhdap para pelaku usaha sehingga sektor pariwisata dapat menjadi salah satu sektor yang mendongkrak perekonomian rakyat.

"Tentu dengan meningkatnya kunjungan wisatawan ke Babel diharapkan dapat berdampak besar kepada pelaku usaha, itulah yang kita usahakan. Kita juga berharap nantinya sektor pariwisata ini dalam menjadi salah satu sektor yang bisa mengangkat perekonomian masyarakat," ungkapnya.(jua)

Kategori :