Sejumlah Pejabat Utama Polres Bateng Berganti

Selasa 28 May 2024 - 21:21 WIB
Reporter : Yendi
Editor : Aprianto

KORANBABELPOS.ID, KOBA - Kapolres  Bangka Tengah AKBP Dwi Budi Murtono, S.I.K., M.H. pimpin upacara serah terima jabatan sejumlah PJU Polres Bangka Tengah, Selasa (28/5/2024) di Halaman Apel Polres Bangka Tengah.

Sejumlah pejabat utama Polres  Bangka Tengah melaksanakan upacara serah terima jabatan yakni Waka Polres, Kabag Log, Kasi Propam, Kapolsek Koba, Kapolsek Simpang Katis dan Kapolsek Lubuk Besar. Kegiatan tersebut dihadiri oleh PJU Polres Bangka Tengah dan Personil Polres dan Polsek jajaran.

BACA JUGA:Kejati Babel dan Babel Pos Siap Sinergi

Pejabat yang melaksanakan serah terima yakni Wakapolres Bangka Tengah dari KOMPOL Ikvanius Hendratmoko, S.H. kepada pejabat baru KOMPOL Alfian Ali, S.H, S.I.K. Kabag Log dari AKP Hendra Wirman, S.H. kepada pejabat baru AKP Dedi Melyanhadi, S.Sos, Kasi Propam dari IPDA Heri Hadi Santoso, S.H. kepada pejabat baru IPTU Endang Hidayat.

Kapolsek Koba dari IPTU Dwi Kurnia Ardiyanto Nugroho,  S.Tr.K kepada pejabat baru IPTU Mardian Syafrizal, S.P.D.  Kapolsek Simpang Katis dari IPTU Syafruddin, S.Psi kepada pejabat baru IPTU Beni Fernanda, S.H..

Kapolsek Lubuk Besar dari IPDA Yusuf Maulana, S.Tr.K kepada pejabat baru IPDA Muhammad Syah Petrianto.

BACA JUGA:BKOW Babel Gaungkan Gaya Hidup Serba Listrik

Kapolres Bangka Tengah mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru di Polres  Bangka Tengah dan mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang sudah mengabdi dan berkontribusi besar di Polres Bangka Tengah.

Upacara sertijab berjalan lancar dan khidmat. Setelah kegiatan upacara sertijab, dilanjutkan dengan acara kenal pamit di Gedung Pratisarawirya Polres Bangka Tengah. (*)

 

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Minggu 29 Dec 2024 - 12:59 WIB

Netanyahu Hari ini Operasi Kanker

Minggu 29 Dec 2024 - 15:14 WIB

Tahun 2025, Berat Bagi Ekonomi Indonesia

Minggu 29 Dec 2024 - 10:58 WIB

Jokowi Dukung PPN 12%