Sebelum Lakukan Razia, Personel Polres Basel Ikut di Razia

--

TOBOALI - Sebelum di lakukannya razia kendaraan dalam operasi zebra Menumbing 2024, Sat Propam Polres Basel bersama Sat Lantas merazia para personel polres. Hal ini dilakukan agar semua menjadi tertib baik dari personel internal polres maupun kepada masyarakat.

Kasat lantas Polres Basel Iptu Eko Budiatno mengatakan, sebelum kegiatan dilaksanakan ke masyarakat maka dilaksanakan terlebih dahulu ke dalam untuk memastikan seluruh personel lebih dahulu tertib mematuhi aturan. "Kita tertibkan dahulu para personel untuk tertib dahulu sebelum ke masyarakat," terangnya, Selasa (15/10).

Pada razia kepada personel polres ini di lakukan di gerbang pintu masuk Mapolres Basel, yang dipimpin oleh olehnya beserta Kasie Propam Polres Basel AKP Eddy Syuaidi.

Operasi Zebra ini bertujuan untuk menciptakan dan memelihara situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas apalagi saat ini sedang ada operasi lain juga yaitu Operasi Mantap Praja 2024 pemilihan Kepala Daerah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terutama di Basel.

"Operasi ini dimaksudkan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya berlalu lintas secara tertib, dan juga mengurangi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas," ujarnya.

"Operasi Zebra Menumbing 2024 yang akan berlangsung selama 14 hari terhitung mulai kemarin tanggal 14 sampai dengan 27 Oktober 2024," tambahnya.

Dalam hal ini Kasi Propam AKP Eddy Syuaidi  turut mengatakan, selain kelengkapan surat dan dokumen kendaraan, secara kasat mata juga dicek kelengkapan seperti kaca spion, knalpot, plat nomor, dan kelayakan kendaraan lainnya untuk melihat kepatuhan dan ke disiplin personel Polri terhadap aturan berkendaraan yang benar.

"Semua kita periksa sama seperti razia pada umumnya. Tujuan razia gaktiblin ini agar personel menjadi contoh dalam tata tertib berlalu lintas agar lebih disiplin dan dimulai dari Personel internal dulu," tegasnya. (im)

 

Tag
Share