Saling Sapa dan Tersenyum di Pawai KPUD Beltim, Kamarudin: Bekawan Selamanya

Pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Belitung Timur, Kamarudin Muten-Khairil Anwar dan Burhanudin-Ali Reza, saat saling sapa dan tersenyum di KPUD Beltim, Manggar, Selasa (24/9).-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- Suasana penuh persahabatan terlihat saat dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung Timur, Kamarudin Muten-Khairil Anwar dan Burhanudin-Ali Reza, saling sapa dan tersenyum di tengah acara pawai deklarasi Pilkada 2024. Ketika ditemui awak media, Kamarudin menegaskan bahwa persaingan dalam Pilkada hanyalah sementara, tetapi persahabatan harus selalu dijaga.

Acara pawai ini dimulai dari Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Belitung Timur dan menjadi momen simbolis kebersamaan para kandidat yang bersaing dalam Pilkada kali ini, Manggar, Selasa sore, (24/9).  Di tengah semaraknya pawai yang dihadiri ratusan masyarakat dan pendukung, kedua pasangan calon terlihat berjalan berdampingan. Momen saling sapa dan senyum antara Kamarudin Muten dan Burhanuddin mengundang perhatian publik dan memperlihatkan sikap sportif.

"Kontestasi politik ini hanyalah untuk sementara, tetapi bekawan itu selamanya. Tidak ada alasan bagi kita untuk bermusuhan atau terpecah hanya karena perbedaan pilihan politik," ujar Kamarudin saat ditemui awak media, dengan tersenyum.

Kemudian Kamarudin juga menambahkan bahwa tujuan utama dari semua kandidat adalah sama, yaitu memajukan Belitung Timur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kamarudin mengajak seluruh masyarakat, pendukung, serta para kandidat untuk bersama-sama menjaga suasana damai dan sejuk sepanjang proses Pilkada ini.

"Kita semua ingin Belitung Timur lebih maju, lebih sejahtera. Maka dari itu, mari kita berlomba secara sehat. Setelah Pilkada ini selesai, siapa pun yang terpilih, kita tetap akan bekerja bersama demi kebaikan masyarakat," ujar Kamarudin dengan penuh semangat.

Selain itu, Kamarudin juga mengingatkan agar seluruh masyarakat menggunakan hak pilih mereka dengan bijak pada hari pemilihan nanti, tanpa terpengaruh oleh provokasi atau berita bohong yang sering menyebar menjelang Pilkada.

"Mari kita jaga Pilkada ini agar tetap damai. Jangan terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar. Yang terpenting, pilihlah sesuai dengan hati nurani demi masa depan Belitung Timur yang lebih baik," pesan Kamarudin.

Dengan semangat kebersamaan dan persahabatan yang ditunjukkan oleh para calon pemimpin ini, masyarakat Belitung Timur diharapkan dapat menjalani Pilkada dengan penuh kedamaian dan tetap menjaga persatuan. Seperti yang ditekankan Kamarudin Muten, "Bekawan selamanya" adalah prinsip yang harus dipegang teguh, baik sebelum, selama, maupun setelah Pilkada berakhir.

Deklarasi dan pawai Pilkada kali ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat dari seluruh penjuru Belitung Timur. Warga yang menyaksikan pawai tersebut mengaku senang melihat keharmonisan antara dua pasangan calon yang bersaing dalam Pilbup.

"Saya bangga melihat mereka bisa tetap saling sapa dan senyum. Ini menunjukkan bahwa Pilkada ini adalah ajang kompetisi sehat, tidak perlu ada permusuhan dan Bekawan sama-sama kita," kata Fitri, seorang warga yang turut menyaksikan acara pawai.

Pawai deklarasi ini pun berjalan dengan lancar dan damai, menandai dimulainya fase krusial dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Belitung Timur. Kompetisi boleh berlangsung, tapi semangat kebersamaan tetap menjadi yang utama.***

 

 

Tag
Share