Sore ini, Timnas Indonesia v Filipina, Harus Menang!

STY-screnshoot-

KORANBABELPOS.ID.- Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina sebagai laga putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024 sore ini.

Indonesia membutuhkan kemenangan atas Filipina untuk mengamankan tiket ke putaran ketiga.  Ini pula tampaknya sampai Pelatih Timnas Filipina Tom Saintfiet mengeluhkan ancaman pembunuhan dari penggemar Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Kiper Ernando Ari Bikin STY Bungkam?

“Menurut saya, bagi orang-orang yang mengenal saya, saya adalah pelatih yang adil, dan mungkin ada semacam keliru penerjemahan,” kata Saintfiet.

“Setelah pertandingan melawan Vietnam saya menghadiri konferensi pers hanya ada jurnalis Vietnam, dan jurnalis Vietnam bertanya kepada saya, “menurut Anda bagaimana peluang Vietnam?” Dan saya menjawab, “Kami akan pergi ke Indonesia untuk berusaha memenangi pertandingan. Jika kami mengalahkan mereka, Anda (Vietnam) lolos.” Dan itu saja yang saya katakan,” kata Saintfiet.

Mereka sudah pasti tidak akan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

BACA JUGA:Target STY Buat Timnas Indonesia Selanjutnya!

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong (STY), meminta publik sepak bola Indonesia memberi kepercayaan kepada kemampuan tim asuhannya.

“Saya tidak begitu khawatir untuk pertandingan yang ini karena kita pasti akan siap untuk mendapatkan tiket ke round tiga kualifikasi Piala Dunia, jadi mohon kepercayaannya dari masyarakat Indonesia kepada para pemain timnas kita,” kata STY.

Pelatih asal Korea Selatan itu memastikan ia tetap mempersiapkan timnya dengan baik, meski secara kualitas Filipina berada di bawah Indonesia.

STY optimistis dengan kemampuan tim asuhannya, tetapi sama sekali tidak mau meremehkan sang lawan.***

Tag
Share