Tips 10 Cara Mengendalikan Konsumsi Gula

--

 

7. Pastikan tidur cukup

Kurang tidur dan keinginan makan berjalan beriringan. Jika tubuh tidak cukup istirahat, hormon yang mengendalikan nafsu makan akan terganggu, sehingga kita menginginkan makanan berkalori tinggi. Istirahat cukup membantu mengatur hormon-hormon ini, mengurangi keinginan makan, dan memudahkan memilih makanan yang lebih sehat.

 

8. Atur waktu makan

Makanlah pada waktu yang teratur sepanjang hari alih-alih melewatkan waktu makan atau makan secara acak. Kebiasaan makan teratur membantu mengendalikan rasa lapar, mengatur tingkat energi, dan mengurangi keinginan makan.

 

9. Cari bantuan jika menghadapi stres atau masalah emosional

Stres, kecemasan, atau kemarahan bisa mendorong orang untuk mencari makanan manis agar menenangkan diri.

Namun, makanan tidak bisa menyelesaikan masalah emosional. Jadi, sebaiknya meminta dukungan yang tepat untuk mengatasi masalah emosional.

 

10. Manjakan diri sedikit

Menyingkirkan sesuatu yang disukai sama sekali sering kali dapat membuat keinginan makan semakin kuat. Jadi, biarkan diri menikmati sedikit gula sesekali. (Ant)

 

Tag
Share