KORANBABELPOS.ID.- Konflik geopolitik Timur Tengah antara Iran dan Israel dipastikan mempengaruhi ekonomi Indonesia.
Achmad Nur Hidayat yang merupakan ekonom sekaligus Dosen Universitas Pembangungan Nasional "Veteran" Jakarta, dampak dari konflik tersebut dapat menjalar melalui harga energi dan pangan, serta ketidakpastian ekonomi yang mungkin terjadi akibat eskalasi konflik.
BACA JUGA:Pasukan Israel Masuki Wilayah Lebanon, Yaman Hajar Tel Aviv
"Indonesia, sebagai negara pengimpor minyak, akan sangat rentan terhadap fluktuasi harga ini.
Saat harga minyak naik, biaya impor energi juga akan meningkat, yang pada akhirnya membebani anggaran negara," paparnya.
Dari sini akan ada kemungkinan Pemerintah akan terpaksa menaikkan harga bahan bakar dalam negeri, yang berujung pada peningkatan biaya transportasi dan produksi.
BACA JUGA:20 Jet Siluman F-35 Israel Dihancurkan Iran, Netanyahu akan Balas Dendam!
"Dampak langsungnya adalah inflasi yang lebih tinggi, yang dapat menggerus daya beli masyarakat dan memperlambat pertumbuhan ekonomi," pungkas Achmad.***