Kiper Maarten Paes Mulai Latihan Bersama Punggawa Timnas untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu 04 Sep 2024 - 10:19 WIB
Reporter : Budi
Editor : Budi Rahmad

KORANBABELPOS.ID - Jelang bentrok Arab Saudi, Kiper timnas Indonesia Maarten Paes mulai menjalani latihan bersama punggawa timnas Indonesia di Jeddah, Arab Saudi. 

Ia akan membela timnas saat laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

"Hari pertama di Jeddah," tulis Paes melalui akun instagram pribadi @maartenpaes yang dipantau di Jakarta, Selasa kemarin, sebagaimana redaksi utip dari Antara, Rabu (4/9/2024).

BACA JUGA:Strategi STY di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Saat Kontra Arab Saudi

Paes juga mengunggah foto dirinya berlatih di lapangan dengan mengenakan seragam latihan timnas Indonesia karya Erspro.

Paes merupakan salah satu dari tiga kiper (dua kiper lainnya Ernando Ari dan Nadeo Argawinata) yang masuk daftar skuad pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk menghadapi Arab Saudi.

Laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Spoet City, Jeddah, 5 September.**

BACA JUGA: Misi Sulit Timnas di Kandang Lawan Dalam Kualifikasiki Piala Dunia 2026

 

SUMBER ANTARA

Kategori :

Terpopuler

Jumat 03 Jan 2025 - 22:56 WIB

10 Cara Cegah Serangan Jantung

Jumat 03 Jan 2025 - 20:20 WIB

Kalender 2025 = Kalender 1975, Buktikan

Jumat 03 Jan 2025 - 23:04 WIB

Samsung Siapkan Galaxy A56