Giliran Sekda Belitung Mundur untuk Nyalon Pilkada

Minggu 25 Aug 2024 - 10:37 WIB
Reporter : ant/Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- Setelah Penjabat Bupati, Yuspian, kini Sekda Belitung, Hendra Caya menyatakan penguduran diri untuk ikut dalam kontestasi Pilbup.

"Saya mengundurkan diri dari jabatan sebagai Sekda Belitung untuk maju di Pilkada Belitung 2024," tegasnya Hendra.

BACA JUGA:Yuspian Mundur dari Jabatan Pj Bupati Belitung - Demi Maju Pilkada 2024

"Saya sudah lama berkiprah sebagai ASN di Pemkab Belitung kiranya dengan keputusan saya maju di Pilkada ini, bisa berbuat lebih jauh dan lebih nyata untuk kemajuan masyarakat Belitung," ujarnya.

BACA JUGA: Mikron Gantikan Yuspian Sebagai Pj Bupati Belitung

Disampaikan Hendra Caya, salah satu keinginannya maju di Pilkada 2024 adalah mendukung pengembangan sektor pariwisata dan UMKM di Belitung.

"Karena arah pembangunan Belitung ke depannya sudah jelas yakni pariwisata dan ekonomi kreatif," katanya.***

 

Kategori :

Terpopuler

Jumat 03 Jan 2025 - 22:56 WIB

10 Cara Cegah Serangan Jantung

Jumat 03 Jan 2025 - 20:20 WIB

Kalender 2025 = Kalender 1975, Buktikan

Jumat 03 Jan 2025 - 23:04 WIB

Samsung Siapkan Galaxy A56