KORANBABELPOS.ID.- Kirdi Putra, pakar ekepresi menemukan dua tanda cukup besar pada pertemuan Jokowi dengan Sri Sultan Hamengkubuwono X beberapa waktu lalu. Berdasarkan foto yang beredar di media sosial, terlihat Sultan mengatupkan tangan dan mulutnya.
"Kalau dari foto yang mereka berdiri bersama-sama berdua, lihat kondisi tangannya Sri Sultan, jari jempol menekan jari telunjuknya, mengatup. Kalau diperhatikan saja fotonya, itu selaras dengan bibir Sri Sultan yang juga mengatup," kata Kirdi ketika dihubungi Disway.id, 18 Januari 2025.
Gestur ini menandakan bahwa ia menahan sesuatu.
"Sebuah perasaan yang tidak lepas, tertahan. Perasaan yang tidak lepas itu bisa macam-macam. Yang tidak bisa dibaca itu perasaannya, apakah itu senang, sedih, atau marah."
Apa gerangan?***