Sebelum Jaga TPS, 361 Personel Polres Bangka Dicek Kesehatan

Selasa 30 Jan 2024 - 19:03 WIB
Reporter : Tri Harmoko
Editor : Budi Rahmad

BABELPOS.CO - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, sebanyak 361 personel Polres Bangka menjalani cek kesehatan. Pengecekan diberikan bagi personel yang akan terlibat dalam Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS) pada Pemilu.

Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) dilaksanakan di aula Tribrata Polres Bangka yang meliputi berbagai aspek seperti i tekanan darah, detak jantung, dan tes fisik lainnya. Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh Si Dokkes Polres Bangka dan Bid Dokkes Polda Kepulauan Bangka Belitung.

BACA JUGA:KPU RI Minta Jangan Ada Pemotongan Hak Petugas KPPS

Kapolres Bangka AKBP Toni Sarjaka, melalui Kasi Humas AKP Zulkarnain mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan TPS Pemilu 2024 memiliki kondisi fisik dan kesehatan yang optimal. Agar nantinya lancar dalam melaksanakan tugasnya.

"Kita lakukan pemeriksaan terhadap personel yang terlibat dalam pengamanan TPS Pemilu 2024 nanti, sehingga pelaksaan tugas dapat berjalan aman, lancar dan kondusif," ujar AKP Zulkarnain, Selasa (30/1).

BACA JUGA:KPU Yakin Pemungutan Suara di Daerah Rawan Konflik Dapat Terkendali

Dalam hal ini, Polres Bangka berkomitmen untuk menjaga dan memberikan pengamanan Pemilu 2024. Pemeriksaan kesehatan agar personel prima sehingga tercipta Pemilu di Kabupaten Bangka yang aman, kondusif dan damai.

"Selain itu kepada masyarakat untuk berpartisipasi dan berperan aktif dalam menyukseskan Pemilu 2024 dengan menciptakan situasi Kamtibmas aman, kondusif dan damai," jelas AKP Zulkarnain.(trh)

 

Kategori :

Terpopuler

Jumat 03 Jan 2025 - 22:56 WIB

10 Cara Cegah Serangan Jantung

Jumat 03 Jan 2025 - 20:20 WIB

Kalender 2025 = Kalender 1975, Buktikan

Jumat 03 Jan 2025 - 23:04 WIB

Samsung Siapkan Galaxy A56