Dapat Dukungan Warga Sijuk, Hendra-Sylpana Disebut Pilihan Tepat untuk Majukan Daerah

Rabu 06 Nov 2024 - 18:49 WIB
Reporter : Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung, Hendra Caya dan Sylpana, kembali mendapat dukungan dari warga Kecamatan Sijuk yang menilai keduanya sebagai pilihan tepat untuk memajukan daerah. Dukungan ini disampaikan dalam kampanye dialogis, yang digelar di Kecamatan Sijuk, Selasa (5/10), yang mengungkapkan keyakinan masyarakat bahwa pasangan ini akan membawa perubahan signifikan di Belitung melalui berbagai program pro-rakyat.

"Kami percaya Hendra-Sylpana bisa menjadi pemimpin yang bekerja dengan tulus dan mengutamakan kesejahteraan masyarakat. Program-program mereka sangat pro-rakyat dan akan berdampak besar bagi pembangunan Belitung," ujar Ridwan, warga desa Tanjung Tinggi, Sijuk.

Hal senada juga diungkapkan oleh Budi, warga Desa Tanjung Tinggi yang mengatakan bahwa program Hendra-Sylpana bersentuhan langsung dengan masyarakat. Seperti di bidang ekonomi, mereka merancang program yang berfokus pada pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk menggerakkan perekonomian masyarakat serta menciptakan lapangan kerja baru.

"Program-program seperti beasiswa dan bantuan modal untuk UMKM adalah langkah nyata yang bisa meningkatkan taraf hidup warga," kata Budi.

Dukungan dari warga Sijuk menambah semangat pasangan calon ini untuk terus berjuang dalam mewujudkan visi untuk mewujudukan masyarakat Belitung sejahtera.

Dalam kesempatan yang sama, Hendra Caya menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan masyarakat Sijuk dan menegaskan komitmennya untuk mendengarkan aspirasi warga serta bekerja demi kemajuan daerah.

"Amanah ini akan kami jalankan sebaik mungkin. Kami percaya bahwa Belitung memiliki potensi besar yang bisa dikembangkan, dan kami siap bekerja keras untuk mengoptimalkannya demi kesejahteraan masyarakat,” ungkap Hendra di hadapan warga.***

 

Kategori :

Terpopuler

Jumat 03 Jan 2025 - 22:56 WIB

10 Cara Cegah Serangan Jantung

Jumat 03 Jan 2025 - 20:20 WIB

Kalender 2025 = Kalender 1975, Buktikan

Jumat 03 Jan 2025 - 23:04 WIB

Samsung Siapkan Galaxy A56